
Jika Anda berkeinginan membeli sebuah aksesoris Bluetooth, ada kemungkinan harus mempertimbangkan untuk menunggu sampai tahun depan. Dua produsen terbesar smartphone Samsung dan Apple tampaknya bergerak cepat menuju Bluetooth 5. Galaxy S8 sudah menggunakannya dan berikutnya Galaxy Note serta iPhone juga diharapkan mengadopsi teknologi tersebut.
Bukan berarti perangkat saat ini sudah usang, atau ketinggalan zaman. Pasar Bluetooth 4-4.2 akan bertahan setidaknya beberapa tahun lagi. Jika kebetulan Anda membeli salah satu smartphone baru ini, kemungkinan aksesoris yang tersedia untuk penggunaan teknologi tersebut setidaknya masih langka.
Bluetooth 5 mampu mentransfer data dua kali lipat kecepatan Bluetooth 4.2 dan juga dapat bekerja pada jarah yang lebih jauh. Secara teoritis, Samsung Galaxy S8 yang dipasangkan dengan speaker Bluetooth 5 mampu bekerja hingga 260 kaki atau sekitar 80 meter-an. Jika tidak terhalang dengan dinding dan medan umum, mungkin jaraknya akan lebih jauh dari itu, seperti Bluetooth 4.2 yang tidak bekerja dengan baik pada jarak 66 kaki atau 20 meter-an.
Bluetooth 5 ini mempunyai jarak jangkauan maksimal sekitar 800 kaki atau 243 meter-an, perbaikan tersebut akan terus berlanjut ke prangkat loT, sehingga mungkin Bluetooth 5 akan menjadi cadangan konektivitas Wi-Fi untuk perangkat pintar dimasa depan.
Leave a Reply
Your email address will not be published. Required fields are marked *