PowerDirector pasti nggak akan asing buat kamu yang suka merekam dan mengedit video di smartphone Android. Walaupun aplikasi PowerDirector dapat kamu unduh secara gratis di Google Play, ada 2 fitur penting yang hanya kamu dapatkan di full version-nya.
Pada PowerDirector Full Version kamu akan mendapatkan opsi untuk menghilangkan watermark serta export ke resolusi Full HD 1080p. Penasaran gimana caranya? Berikut Jaka kasih tahu cara mudah mendapatkan PowerDirector full version secara gratis.
Langkah Mendapatkan PowerDirector Full Version
- Pertama, kamu harus mengunduh aplikasi PowerDirector – Bundle Version yang tersedia gratis di Google Play Store.
- Setelah proses unduh dan instalasi selesai, kamu bisa langsung membuka PowerDirector pada Android kamu.
- Umumnya jendela “Activation” akan muncul pada saat pertama kali aplikasi dibuka. Kalau tidak ada, tap pada ikon “Keranjang” kemudian tap “Activation”. Untuk melanjutkan proses selanjutnya kamu tinggal tap “Activate”.
- Selanjutnya kamu bakal diminta memasukkan kode aktivasi sebanyak 8 digit. Kamu hanya perlu memasukkan kode “P-M-Y-Z-H-B-W-E” hingga muncul tulisan “Activation code was accepted” kemudian tap “Activate” kembali.
- Setelah melakukan langkah di atas, PowerDirector akan otomatis teraktivasi sehingga kamu bisa membuat video tanpa watermark dan export video Full HD 1080 telah aktif.
Nah, itulah cara mudah mendapatkan PowerDirector Full Version secara gratis. Dengan langkah di atas, kamu pun bisa membuat video yang lebih profesional tanpa watermark dan kualitas lebih baik hingga Full HD. Selamat mencoba!
Leave a Reply
Your email address will not be published. Required fields are marked *