Sayangnya DNS tidak “aman” karena ISP (Internet Service Provider) yang Anda gunakan dapat memantau aktivitas Anda di dunia maya. DNSCrypt Proxy dibuat untuk mengatasi masalah ini dan melindungi privacy Anda.
Cara kerja DNSCrypt Proxy sama seperti bagaimana SSL mengubah protocolHTTP menjadi HTTPS, setiap data akan dienkripsi sehingga ISP yang Anda gunakan tidak dapat memantau Anda. Dengan menggunakan DNSCrypt Proxy, Anda dapat browsing di internet dengan leluasa dan bahkan Anda dapat membuka situs web yang diblokir oleh pihak ISP.
Tersedia dua cara untuk menggunakan DNSCrypt Proxy pada Windows. Cara yang pertama adalah cara baru yang sangat mudah karena hanya membutuhkan satu program. Sedangkan cara yang kedua adalah cara lama yang harus mengunduh beberapa file dan juga membutuhkan beberapa langkah sebelum dapat menggunakan DNSCrypt Proxy.
Tutorial baru (disarankan)

1. Unduh Simple DNSCrypt.
Versi terbaru pada saat artikel ini dibuat adalah 0.2.6.
Untuk mengetahui versi terbaru, silahkan mengunjungi Simple DNSCrypt pada GitHub.
2. Buka file SimpleDNSCrypt.msi untuk memulai instalasi.
3. Jalankan Simple DNSCrypt setelah selesai meng-install.
4. Terdapat 3 menu yaitu Standard Settings (default), Advanced Settings dan About, klik Advanced Settings.
5. Pada kolom Refresh public resolver list, klik tombol download list untuk mengunduh daftar provider terbaru dan tunggu sampai selesai.
6. Klik menu Standard Settings untuk kembali ke tampilan awal.
Pada tampilan awal Simple DNSCrypt ini terdapat 4 kolom, yaitu Network Cards, Primary Resolver, Secondary Resolver dan Services.
7. Pilih Resolver pada kolom Primary Resolver.
Disarankan untuk memilih provider yang berada di negara terdekat seperti Singapura, Hong Kong atau Jepang.
8. Aktifkan Primary DNSCrypt Service pada kolom Services.
9. Yang terakhir, pilih jaringan yang sedang digunakan pada kolom Network Cards.
Tutorial lama
1. Unduh dnscrypt-proxy-win32-full-*.zip terbaru.
2. Unduh dnscrypt-resolvers.csv.
3. Unduh dnscrypt-winclient.exe. (Klik kanan > Save link as…)
4. Ekstrak dnscrypt-proxy-win32-full-*.zip.
5. Pindahkan dnscrypt-resolvers.csv dan dnscrypt-winclient.exe ke dalam folder dnscrypt-proxy-win32 yang baru saja kita ekstrak.
6. Klik kanan dnscrypt-winclient.exe dan pilih Run as administrator untuk menjalankan DNSCrypt Proxy Client.
7. Setelah itu buka tab Config, pilih provider yang Anda inginkan dan klik Install.
Disarankan untuk memilih provider yang berada di negara terdekat seperti Singapura, Hong Kong atau Jepang.
8. Kembali ke tab NICs, centang modem/WiFi/LAN yang Anda gunakan untuk mengarahkannya ke DNSCrypt Proxy.
DNSCrypt Proxy sudah diterapkan dan Anda dapat mulai menjelajah di internet tanpa harus khawatir akan gangguan terhadap privacy Anda.
Sumber: disini
Leave a Reply
Your email address will not be published. Required fields are marked *